Chapter 2:
What We Stand For
Values
Di Penulis.ID, values bukan hanya omong kosong yang ditulis di dinding untuk hiasan. Penulis.ID melihat values sebagai kunci sukses dalam bisnis. Meskipun bisa diringkas dengan “don’t be an asshole”, berikut adalah values yang sangat kita percaya:
- Empathy
Memiliki empati ke klien, rekan kerja, partner, dan pretty much semua orang. Coba ambil waktu sejenak untuk menempatkan diri di posisi mereka. Perlakukan mereka seperti kamu ingin diperlakukan. Bantu mereka kalau memang kamu bisa. Berlakulah tulus dan peduli. Kalau kamu tidak bisa membantu, cobalah mencari jalan lain agar mereka bisa terbantu, meminta tolong rekan kamu yang lain misalnya.
- Excellence
Hasil pekerjaanmu adalah kebanggaanmu. Kalau kamu tidak maksimal dalam bekerja, dan dalam apapun di kehidupan, kamu harus malu. Jadilah seperti orang Jepang yang sangat malu apabila mereka memberikan hal yang kurang maksimal. Jangan jadi orang cuek yang hanya menunggu gajian dan tidak terlalu peduli apakah sudah bekerja maksimal atau tidak. Jangan punya mindset: “perusahaan mana peduli dengan kita, udah ga usah kerja serius”. Tapi, kamu harus punya mindset: “puji Tuhan aku bisa membiayai keluarga dari pekerjaanku, aku harus bisa memberi yang terbaik tiap saat”.
- Always Improve
Self-aware bahwa tiap orang pasti punya kekurangan. Ketika kamu telah memberi yang terbaik pun, seandainya skill kamu a little bit better, maka kamu bisa memberi yang lebih baik. Selalu berusaha meningkatkan segala aspek dalam hardskill maupun softskill kamu. Endingnya, semakin kamu berskill, semakin berharga kamu di dunia professional. Jadi kamu sendiri yang akan menikmati keuntungannya.
- Trustworthy
Jadilah orang yang bisa dipercaya. Apabila sudah berjanji, tepatilah. Kalau sudah setuju dengan sebuah deadline, maka deliver dengan deadline tersebut. Kalau sudah berjanji melakukan yang terbaik, maka lakukan yang terbaik. Jangan ingkari janji yang sudah kamu buat sendiri. Jadilah orang yang bisa diandalkan tidak hanya oleh keluarga kamu, tapi juga oleh rekan kerja dan klien kamu.
“Ah itu semua omong kosong”. Sayangnya tidak. Keberlangsungan perusahaan bergantung pada seberapa baik kamu menerapkan values di atas. Itu kenapa nasib kamu di perusahaan juga bergantung dengan apakah kamu sudah melakukan values dengan baik. Semua performance review di Penulis.ID hanya menggunakan values sebagai metriknya. Ingin promosi? Terapkan values dengan maksimal. Ingin dipecat? Tinggal cuekin saja values di atas.
Bagaimana kalau kamu merasa tidak cocok dengan values di Penulis.ID? Kamu boleh keluar kapanpun, ingat ini pekerjaan bukan perbudakan. 🙂
Timbal Balik Dalam Kehidupan
Kita percaya mengenai timbal balik dalam kehidupan. Seperti kita menghargai pekerjaan yang kita miliki dengan cara selalu memberi yang terbaik, kita juga harus berterimakasih ke klien yang sudah memberi kita kepercayaan. Selain memberi yang terbaik dan berusaha membuat mereka sukses, kalau kita memang perlu produk yang mereka jual, ada baiknya kita mengutamakan klien kita kalau memang make sense.
Misal, kamu aslinya paling suka Kopi Kenangan. Sesekali untuk variasi, kamu juga bisa membeli Kopi Janji Jiwa atau Fore Coffee yang merupakan klien kita. Tidak harus selalu membeli produk mereka, namun sebagai variasi juga sudah cukup, selama memang menurut kamu make sense.
Kalau misal ada teman kamu bertanya produk x apa yang cocok buat dia, lalu kamu ingat ada klien yang menyediakan produk x, kamu boleh merekomendasikan klien ini ke teman kamu, selama kamu merasa memang make sense.
Sekali lagi, please use common sense juga. Kalau memang make sense, jangan segan untuk membeli atau merekomendasikan produk klien. Kalau memang tidak make sense, ya jangan.
Semua yang harus kamu tahu selama berkarir di Penulis.ID
Chapter 1
Penulis.ID is You
Chapter 2
What we stand for
Chapter 3
A little history lesson (how we survived 3x critical situation)
Chapter 4
Where we work
Chapter 5
Benefit & Perks
Chapter 6
Getting started guideline
Chapter 7
Tech that enable us
Chapter 8
How we work
Chapter 9
Value-based performance evaluation
Chapter 10
Career at Penulis.ID
Chapter 11